Breaking

logo

Tuesday, May 10, 2016

Ledma Al-Farabi Unikama menyambut tamu Rasulullah dengan Isra’ Mi’raj

Ledma Al-Farabi Unikama menyambut tamu Rasulullah dengan Isra’ Mi’raj



Sebagai Lembaga Dakwah Mahasiswa Al-Farabi seakan tak kehabisan inovasi dalam menyiarkan dakwah islam di mahasiswa dan masyrakat sekitar, dengan bertajuk Isra’ mi’roj yang menggaet Dakwah Pemuda Islam (DPI) Malang dibawah binaan Habib Muhammad bin Ahmad Al-Habsyi. Kegiatan ini berlangsung di Aula Sarwakirti, sabtu 7 mei 2016


Dari berbagai kalangan menghadiri acara ini, anak kecil hingga lansia termasuk tataran petinggi Universitas dan jajarannya. Turut juga para Habaib dan ulama yang menyempatkan hadir sehingga menambah atmosfer kekhusu’an para tamu Rasululllah.


Dalam kesempatan itu PPL-PT PGRI Malang Unikama yang diwakili oleh Pak Narto berbicara tentang kegiatan keagamaan harus selalu dilaksanakan guna mengimbangi kesibukan duniawi. “kami dari Unikama mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang telah memenuhi undangan kami, semoga dibulan penuh berkah ini kita diberikan nikmat dan  rahmat oleh Allah swt”, ujar Pak Narto


Kemudian maulidoh khasanah yang disampaikan oleh Habib Muhammad bin Ahmad Al-Habsyi berbicara tentang mensyukuri nikmat Allah SWT,“betapa pentingnya mensyukuri nikmat Allah karena itu merupakan kewajiban bagi kita semua makhluk ciptaan Allah SWT, ketika kita mensyukuri maka Allah akan menambahkan nikmatnya tetapi jika kita mengkufuri nikmatnya maka azab Allah sangat pedih” ujar Habib

Hingga berakhirnya acara, para tamu Rasulullah tetap memenuhi aula Sarwakirti yang berkapasitas kisaran 700 orang tersebut. (MS)

LEDMA Al-Farabi: Bersama Meraih Kemuliaan