Breaking

logo

Tuesday, April 2, 2013

Susunan Redaksi & Job Discription Majalah al-Himmah

Susunan Redaksi & Job Discription Majalah al-Himmah



Assalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Alhamdulillaah. bagamna kabarnya teman-teman, sehat kan? insya Alloh kita selalu sehat karena berkat dari perlindungan yang Alloh ta'ala berikan kepada kita. Ada beberapa info terkait dengan penerbitan Majalah al-Himmah ke-2 Insya Alloh. Dari hasil koordinasi pada hari ahad, tanggal 24 Maret 2013 di TPQ Babussalam ada beberapa hasil yang perlu kita kerjakan demi terwujudnya Majalah al-Himmah yang ke-2 Insya Alloh, yaitu tentang Susunan Redaksi, Job Disc, Evaluasi al-Himmah 1, dan beberapa masukan bagi majalah al-Himmah.

Tentang susunan redaksi alhamdulillah sudah ada kesepakatan dari hasil koordinasi kemarin siapa nama-nama yang ditunjukkan untuk menjalankan amanah pada majalah kali ini. Bagi nama yang tidak tercantum pada susunan redaksi jangan putus asa ya. Insya Alloh masih bisa ditambahkan di koordinasi pada tanggal 7 April 2013 Insya Alloh di TPQ Babussalam, pada datang ya. Untuk susunan redaksi dan job disc bisa di download disini bagi yang namanya diberi tanda hijau mohon bisa menyempatkan waktunya di koordinasi lanjutan.

Tentang evaluasi majalah al-Himmah 1 yang kami terima alhamdulillah sangat banyak sekali melalui fanspage LEDMA Al-Farabi dan via SMS, agar jumlah lembaran dan content majalah al-Himmah ditambah menjadi sekitar 48 lembaran serta masih banyak lagi masukkannya dari anggota, teman-teman, IKAFA dan civitas akademik Univ. Kanjuruhan Malang yang dalam hal ini tidak dapat sebutkan satu-persatu evaluasinya, Insya Allah bisa di tanyakan pada kesempatan lain/ Hub. Agus C. Kurniawan atau juga bisa kritik & saran dikirimkan ke alamat email Majalah al-Himmah, majalah.alhimmah@gmail.com. kritik dan saran anda akan kami tampung dan Insya Alloh akan diterbitkan di edisi cetakan ke-2, beserta SMS pembaca.

Teman-teman semoga langkah kita selalu mendapatkan ridho dari Alloh ta'ala dan menjadi Majalah al-Himmah yang dapat menginspirasi dalam ide kreatifitas yang cerdas serta sungguh benar-benar dapat mewujudkan cita-cita hasanah, Amiin Ya Robbal alamiin.
Wassalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh

Salam Ukhuwah
www.ledmaalfarabi.org

LEDMA Al-Farabi: Bersama Meraih Kemuliaan