Breaking

logo

Friday, April 6, 2018

Pelatihan Bela Diri Oleh Kemuslimahan LEDMA Al-Farabi

Pelatihan Bela Diri Oleh Kemuslimahan LEDMA Al-Farabi

LEDMA Al-Farabi - Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Alhamdulilahirabbil alamin, pada kesempatan kali ini naungan ketua 3 kemuslimahan menjalankan program kerja lanjutan yakni muslimah bela diri. Agenda kegiatan ini dilakukan 1 bulan satu kali yang dilatih oleh muslimah taekwondo yang terdiri dari 2  orang. Tujuan dilaksanakannya muslimah bela diri untuk membekali fisik bahwa muslimah harus tangguh dan tidak boleh lemah. Latihan bela diri ini baru dilaksanakan satu sekali yang di hadiri oleh sebagian besar muslimah al-farabi.

Muslimah Bela Diri

Dengan semangat yang luar biasa membuat muslimah al-farabi berhasil mempraktekkan gerak dasar bermain silat. Antusias peserta membuat kegiatan ini tidak kunjung selesai sampai di ujung waktu. Pelaksanaan kegiatan yakni di sayap aula sarwakirti Universitas Kanjuruhan Malang yang dilaksanakan ba'da sholat isya’. 

Beberapa gerakan dasar yang diajarkan yakni gerakan dasar berupa tangkisan bawah dan tolakan. Pertama muslimah di anjurkan untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu supaya tidak cram atau badan merasa kaget. Ketika acara sudah berlangsung ada 3 orang yang menyusul mengikuti latihan. Kemudian jama’ah yang lain beristirahat sebentar dan 3 orang tersebut melakukan pemanasan. 

Acara latihan berlangsung dengan menyenangkan dan berakhir dengan ilmu yang barokah. Tantangan dari pelatih yakni ketika semua belum bisa melakukan gerakan yang sudah diajarkan tersebut maka akan di tunda pulangnya, sehingga akan semakin malam. Mengingat ketika itu malam jumat, maka menjadi motivasi tersendiri bagi muslimah untuk cepat bisa. Alhamdulilah tidak sampai jam 21.00 WIB semua sudah menguasai dan bisa melakukan gerakan dasarnya. Latihan bela diri muslimah akan di lanjutkan 1 bulan berikutnya dengan pelatih yang sama supaya materinya terstruktur dengan baik.

Benang merah yang bisa diambil pelajaran dalam latihan bela diri ini adalah, seorang muslimah kiranya harus bisa berbagai bidang bukan hanya memasak dan berhias. Namun, bisa membentengi diri walaupun hanya dasarnya saja. Semangat belajar dari hal kecil dan tetap istiqomah dalam hal kebaikan, SyukronKatsirIla liqo’.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Syukron


Admin, LEDMA Al-Farabi

LEDMA Al-Farabi: Bersama Meraih Kemuliaan